Selasa, 18 Mei 2010

Pelaksanaan Muskab PPNI Kabupaten Hulu Sungai Selatan Periode 2010-2011



Setelah sekian lama tidak ada gaung nya, Pada tanggal 15 Mei 2010 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Hulu Sungai Selatan Kalimantan Selatan kembali melaksanakan Musyawarah Kabupaten (Muskab) PPNI Periode 2010-2015. “ Alhamdulillah acara Muskab ini terselenggara dengan baik, serta Acara Muskab PPNI pada kali ini adalah Muskab yang benar-benar sesuai AD-ART PPNI hasil keputusan Munas PPNI di manado tahun 2005” kata Bapak Astanuddinsyah, SKM. Mkes selaku ketua PPNI periode sebelumnya.

 Pada Muskab PPNI tahun 2010 ini dihadiri oleh pengurus PPNI Provinsi Kalimantan selatan yang dalam hal ini dihadiri oleh Bapak Maulidin, SKM, MPH. sementara dari pemerintah daerah pada kesempatan ini dihadiri oleh Asisten II Setda  kabupaten Hulu Sungai Selatan yaitu Bapak Drs.Fathurrahman.

Pada acara Muskab PPNI tahun 2010 ini disambut antusias oleh anggota perawat yang ada di kab. Hulu Sungai Selatan. Jumlah perawat yang hadir di acara berjumlah 153 orang, dan yang menitipkan surat pendelegasian berjumlah sekitar 150 orang ( Perawat yang tidak bisa berhadir dan hanya mengirimkan surat pendelegasian karena lagi melaksanakan pelayanan keperawatan dinas pagi di Rumah sakit dan Puskesmas ).

Anggota perawat ini tersebar di 20 Puskesmas, 3 Rumah sakit ( 1 RS negeri dan 2 RS swasta ), dan 1 Polkes TNI AD yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Pada acara inti yaitu acara pemilihan ketua umum PPNI Kabupaten sangat menarik, karena masing masing  calon menyampaikan visi dan misi yang ingin memberikan perbaikan dan perubahan pada organisasi perawat. Ada 3 orang yang menjadi calon yaitu : Mardiansyah. S.Kep, Salahuddin.SKep.Ns, dan A. Raihan.SH.  setelah pada pemilihan yang alot, sehingga pemilihan harus dengan cara voting, akhirnya diperoleh hasil Mardiansyah. S.Kep mendapat 8 suara, A. Raihan.SH mendapat 8 suara, dan Salahuddin. S.Kep.Ns mendapat 137 suara. Akhirnya Salahuddin.S.Kep.Ns menang dan menjadi ketua umum PPNI kabupaten Hulu Sungai Selatan periode 2010-2015.

“ Terima kasih atas kepercayaan rekan perawat sekalian, Semoga dengan kepengurusan yang baru ini mampu memberikan perubahan kinerja kepengurusan PPNI kearah yang lebih baik, lebih bermartabat, lebih professional dan lebih loyalitas terhadap profesi perawat, jadi mohon dukungan dari kawan-kawan sejawat sekalian” kata Salahudin.Skep.Ns dengan penuh kerendahan hati.

Majulah perawat Indonesia……kami akan selalu berbuat yang terbaik bagi masyarakat dan negeri ini….Salam Perawat !!!

1 komentar: